swarakita, MELONGUANE – Haru Dharma Samudera hari ini diperingati segenap jajaran Lanal Melonguane Kabupaten Kepulauan Talaud. Dipimpin Palaksa Lanal Melonguane Letkol Laut (p) Widi Aditya ST M Tr. Opsla mewakili Danlanal di Pelabuhan Umum Melonguane.
“Kapanpun Negara Memanggil TNI Angkatan Laut akan Selalu Siap Mengorbankan Jiwa dan Raga Demi Keutuhan Bangsa. Kita Tidak akan Mundur Satu Yard pun Demi Tegaknya Kedaulatan Negara di Setiap Jengkal Laut Nusantara,” ujar Palaksa Lanal Melonguane mengutip sambutan Kepala Staf angkatan Laut, Laksamana TNI Muhammad Ali
Upacara tersebur diikuti oleh para perwira staff, bintara dan tamtama di Pangkalan TNI AL yang terletak di wilayah perbatasan NKRI – Filipina ini. Tahun ini merupakan peringatan ke-63 tahun Hari Dharma Samudera. Berikut adalah serba-serbi peringatan Hari Dharma Samudera 2025.
Melansir situs TNI AL, Hari Dharma Samudera diperingati untuk mengenang peristiwa heroik pertempuran Laut Aru, 15 Januari 1962. Pertempuran ini dilakukan bersama Komodor Yos Sudarso bersama prajurit TNI AL lainnya yang gugur di perairan Papua Barat.
Diketahui, setiap tahunnya tepatnya 15 Januari, Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) akan memperingati Hari Dharma Samudera. Tujuannya untuk mengenang sejarah ‘Pertempuran Laut Aru’ yang terjadi pada 15 Januari 1962.(nal)