Swara.MANADO – Kapolda Sulut Irjen Pol Nana Sudjana didampingi Kabid Humas Kombes Pol Jules Abraham Abast menerima kunjungan audiensi Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulut, Senin (27/09) siang, di ruang kerja Kapolda.
Hadir langsung dalam audiensi yakni, Ketua PWI Sulut Voucke Lontaan bersama Sekretaris Merson Simbolon, Wakil Bidang Organisasi Jemmy Senduk, Wakil Bidang Advokasi dan Pembelaan Wartawan Adrianus Pusungunaung, serta Wakil Bidang Kerja Sama Jimmy Endey.
Irjen Pol Nana Sudjana menyambut hangat kedatangan para Pengurus Inti PWI Sulut ini. Juga mengapresiasi dan mengucapkan selamat atas pelantikan Pengurus PWI Sulut periode 2021-2026, yang telah dilaksanakan pada akhir Juni lalu.
Dikatakan Irjen Pol Nana Sudjana, Polda Sulut dan jajaran terus meningkatkan kerjasama dengan PWI Sulut yang telah terjalin dengan baik selama ini. “Kerjasama dan sinergitas ini harus berlanjut, baik dalam pemberitaan maupun silaturahmi. Kita sama-sama memberikan kontribusi yang positif dalam menyajikan informasi yang benar untuk dipublikasikan,” ujar Irjen Pol Nana Sudjana.
Di tengah pandemi ini, Irjen Pol Nana Sudjana mengajak PWI Sulut untuk terlibat aktif dalam memberikan edukasi kepada masyarakat demi memutus penyebaran Covid-19. “Saat ini kita bersyukur, perkembangan Covid-19 di Provinsi Sulut mulai membaik. Ini yang harus kita pertahankan agar pandemi Covid-19 cepat berlalu,” harap Irjen Pol Nana Sudjana.
Irjen Pol Nana Sudjana pun mendukung visi dan misi PWI Sulut untuk meningkatkan kualitas seluruh anggota PWI melalui UKW atau Uji Kompetensi Wartawan. “Saya berharap ke depan seluruh wartawan di Sulut sudah berkompeten. Apalagi hal ini sangat baik untuk kepentingan wartawan yang bersangkutan. Sehingga melaui UKW ini seluruh wartawan di Sulut nantinya lebih profesional dalam menjalankan profesinya,” kata Irjen Pol Nana Sudjana.
Sementara itu Ketua PWI Sulut pun menghaturkan terima kasih kepada Kapolda yang telah menyambut baik kunjungan ini.
Dijelaskannya, jumlah anggota PWI Sulut yang terdata sampai saat ini kurang lebih 500 orang, yang tersebar di Kabupaten/Kota di Sulut.
Pihaknya juga berharap seluruh anggota PWI Sulut dapat membangun sinergitas yang baik dengan Polri. “Kerja sama yang telah terjalin dengan baik antara PWI Sulut dan Polda Sulut harus dijaga dengan baik,” ungkap Voucke Lontaan.
Lanjut Voucke Lontaan, pihaknya juga terus berupaya meningkatkan profesionalisme juga kesadaran patriotis untuk menangkal berita hoax yang bertujuan menyesatkan masyarakat dan memecah belah bangsa. “Di tengah wabah Covid-19, wartawan dibutuhkan peranannya untuk membangkitkan optimisme masyarakat agar bisa melewatinya, sekaligus mendorong semangat pemulihan ekonomi,” pungkas Voucke Lontaan. (hps/mg6).