Swara.KOTAMOBAGU – Dinas Perindustrian tenaga kerja kotamobagu dan BUMN Bank BRI cabang Kotamobagu melakukan Sosialisasi terkait dengan peningkatan dan pemberdayaan Usaha Makro Kecil dan Menengah (UMKM) sebagai Rumah BUMN (RB).
Agenda yang digelar di Balai Desa Moyag Kecamatan Kotamobagu Timur, Senin 27 February 2023. Di prakarsai oleh BRI Cabang Kotamobagu untuk pelaku UMKM di Kotamobagu, dikhususkan di Kotamobagu Timur.
Kepala Disperindag Kotamobagu yang di wakili oleh kepala bidang Peridusterian Aditya Manoppo mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk peningkatan produksi RB yang ada di Kotamobagu.
“Untuk Disperindag sendiri pada pemaparan materi lebih focus pada peningkatan produksi lokal di Desa Moyag ini, sebab produksi rumahan di desa ini sudah pernah menerimah bantuan dari Pemkot Kotamobagu,” kata Manoppo.
Peningkatan produksi UMKM ini, tdak lepas dari hasil kemasanya yang dikemas secara moderen dan Higenis (terjamin kebersihannya). “Itu juga yang kami sampaikan pada materi mulia dari bahan baku masuk pada produksi dan paling terpenting kwalitasnya sampai pada kemasanya, dinas kami pasti akan membantu untuk pembuatan kemasanya,” ujar Manoppo. (yox).