Untuk memastikan pelaksanaan Pilsang Serentak se Kotamobagu itu berlangsung sesuai regulasi, aman serta tertib, Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, melakukan peninjauan langsung bersama seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang ada di wilayah tersebut.
Adapun TPS yang dikunjungi diantaranya, TPS 3 Desa Poyowa Kecil Kecamatan Kotamobagu Selatan, TPS 1 Desa Kobo Kecil Kecamatan Kotamobagu Timur, dan TPS 2 Desa Pontodon induk Kecamatan Kotamobagu Utara, Rabu 19 Oktober 2022.
Ia pun berharap secara umum seluruh proses tahapan Pilkades dapat berjalan aman, lancar dan sesuai dengan harapan bersama. “Saya meminta kepada masyarakat agar mengawal seluruh proses agar hasil yang kita dapat bisa kita jadikan rujukan bagi kandidat yang akan terpilih nanti,” tuturnya.
© 2020 SwaraNEWS
© 2020 SwaraNEWS