Swara.KOTAMOBAGU – Kepedulian Masyarakat Kotamobagu terhadap bencana alam yang terjadi di Kabupaten Sitaro, dilanjutkan dengan perhatian yang diberikan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu dengan menyalurkan bantuan logistik untuk warga terdampak erupsi Gunung Ruang.
Terbukti, Sabtu 20 April 2024. Penjabat Walikota Kotamobagu Asripan Nani, melakukan pelepasan jalannya bantuan yang akan disalurkan oleh Badan penanggulanggan Bencana Daerah (BPBD) Kotamobagu.
“Alhamdulillah Kotamobagu berpartisipasi lewat para OPD. Atas daerah, Masyarakat dan Pemkot Kotamobagu hari ini kita akan membawa bantuan untuk bencana alam Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro,” kata Asripan sebelum melepas keberangkatan rombongan relawan.
Dikatakannya, bantuan ini nantinya akan dikumpul di posko Pemprov Sulut. “Nantinya Pemprov Sulut yang akan membawa ke Sitaro,” ujarnya.
Dengan disalurkannya bantuan tersebut, Asripan berharap ini bisa meringankan penderitaan masyarakat terdampak bencana di Sitaro. “Kami berharap minimal bantuan ini bisa meringankan penderitaan beban saudara-saudara kita di Kepulauan Sitaro, seberapa pun bantuan yang penting ikhlas,” harapnya.
Sementara itu, Kepala BPBD Kotamobagu, Asrianty, mengatakan, bantuan yang disalurkan yakni berupa bahan pokok. “Yakni beras, mie instan, air mineral, matras, terpal, perlengkapan mandi, popok bayi, pembalut wanita serta pakaian layak pakai,” terangnya. (iqy).