Swara.KOTAMOBAGU – Pretasi demi prestasi terus direbut Kotamobagu, kali ini, utusan dari Kotamobagu berhasil raih prestasi pada ajang Nyong dan Noni Sulawesi Utara 2023 yang digelar di Aula Bukit inspirasi Kota Tomohon.
Dalam ajang tersebut Uyo dan Nanu Kotamobagu berhasil mendapatkan juara harapan III Noni Sulut dan Nyong Intelegensia 2023. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kotamobagu Anki Taurina Mokoginta mengaku jika hal ini patut disyukuri bersama.
“Alhamdulillah, Amelia Lorensia Poluan merupakan Nanu 2018 dan Mifta Fahri Gonibala Uyo 2016 mendapatkan predikat Harapan III Noni Sulut 2023 dan Nyong Intelegensia 2023,” kata Mokoginta, Senin 18 September 2023 siang tadi.
Pencapaian dari Nanu-Uyo pada ajang Nyong-Noni Sulut 2023 ini, Tak lupa Kadis Anki mengucapkan terima kasih kepada Walikota dan Wakil Wali Kota atas support dan dukungannya.
“Saya ucapan terima kasih kepada Ibu Walikota bersama Bapak Wakil Wali Kota, Pak Sekda, dan seluruh keluarga besar Pemkot Kotamobagu atas support kepada kami, inysha Allah tahun depan akan lebih baik lagi,” ucap Anki.
Lebih lanjut Anki mengatakan kedepan pihaknya akan menyiapkan Uyo-Nanu Kotamobagu untuk ikut ajang Nyong dan Noni Sulut 2024, dengan baik melebihi prestasi yang diraih tahun ini.
“Saat ini, Uyo dan Nanu 2023 sudah mulai diberikan pendidikan, beberapa materi terkait isu yang berjalan satu tahun terakhir agar tahun depan lebih dilakukan pemantapan bagi perwakilan nyong & noni sulut 2024,” pungkasnya. (yox).