Swara.KOTAMOBAGU – Sepekan pasca libur Idul Fitri 1445 Hijrya, Penjabat (Pj) Walikota Kotamobagu Asripan Nani giat menghadiri perayaan Ketupat, jika Selasa 16 April 2024 kemarin di Desa Moyag Todulon, maka Rabu 17 April 2024 hari ini, Kelurahan Upai Kecamatan Kotamobagu Utara menjadi spot bagi rombongan Pemkot Kotamobagu.
Pj Walikota Kotamobagu didampinggi Ketua TP-PKK Kotamobagu Ny Siti Fatma Nani Buhan, bersama Sekretaris Kota (Sekkot) Kotamobagu, Sofyan Mokoginta, serta para pimpinan Organisasi Pimpinan Daerah (OPD).
Dalam setiap silahturahimnya, seperti di Desa Moyag Todulan Selasa kemarin dan Kelurahan Upai hari ini, Pj Wali Kota beserta rombongan disambut antusias warga Moyag Todulan. Asripan pun menyampaikan permohonan maaf dan juga ucapan Selamat Idul fitri.
“Saya atas nama pribadi, keluarga dan atas nama pemerintah menyampaikan minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin. Insya Allah, kita semua bisa dipertemukan kembali pada Bulan Suci Ramadhan1446 Hijriah, tahun 2025,” ucap Pj Walikota.
Asripan juga mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan. “Karena hanya dengan persatuan dan kesatuan kita semua boleh membangun Desa Moyag Todulan Kecamatan, Kotamobagu Timur. Bantulah camat, bntulah sangadi. Mudah-mudahan silaturahmi ini selalu berjalan, karena dengan Bersilaturahmi kita banyak rejeki dan kita umur panjang,” pungkasnya.
Namun pada agenda Rabu 17 April hari ini, cukup berbeda karena Perayaan Ketupan yang digelar di halaman Masjid Lilmutaqin Upai, dihadiri Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sulawesi Utara, Cristiani Kepel Soputan beserta jajaran,
“Ini sangat istimewa, karena dalam sejarah, Kelurahan Upai baru kali ini melaksanakan perayaan Ketupat. kita sangat bersyukur Ini pertama kalinya digelar hari raya Ketupat di Kelurahan Upai,” katanya.
Sementara Lurah Upai, Yahya Datuela menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah menghadiri perayaan acara ini. “Terima kasih atas kesempatan dan waktu yang diluangkan bapak Pj Walikota menghadiri perayaan hari raya ketupat di Kelurahan Upai,” ucapnya (iqy).