Swara.KOTAMOBAGU — Didampingi Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotamobagu Meiddy Makaalag ST, mengikuti sekaligus memimpin rapat paripurna istimewa dalam rangka mendengarkan pidato Presiden RI, pada sidang tahunan MPR-RI dan sidang bersama DPR-RI serta DPD RI tahun 2022 melalui vidcon, Selasa (16/08) Siang tadi.
Selain Pimpinan dan anggota DPRD Kotamobagu, agenda tersebut juga dihadiri Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, Wakil Walikota Nayodo Koerniawan, Seluruh anggota Forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda), sejumlah anggota DPRD, Sekda dan seluruh organisasi perangkat daerah.
Dalam rapat paripurna tersebut, Ketua DPR RI Puan Maharani dalam sambutannya mengatakan, Indonesia telah berhasil melewati situasi Pandemi Covid-19. “Kita telah melewati 29 Bulan situasi Pandemi Covid-19. Alhamdulillah dengan gotong royong Pandemi Covid-19 dapat ditangani,” ucap Puan.
Ketua Puan juga mengatakan beberapa ancaman yang sedang dan akan dihadapi Indonesia pada tahun ini. “Kita masih menghadapi ketidakpastian situasi pandemi Covid-19, geopolitik, pemulihan ekonomi global, pengangguran, degradasi serta ancaman bencana alam dan sebagainya,” ucapnya.
Sebelum rapat paripurna ditutup.
Sementara itu, melanjutkan pidato pusat. Ketua DPRD Kotamobagu Meiddy Makalalag mengatakan setelah Pandemi Covid-19, semua sektor harus bangkit dan itu menjadi tugas bersama.
“Kita semua menyadari membangkitkan daerah ini setelah Pandemi Covid-19 kurang lebih 2 tahun terakhir ini bukan persoalan yang mudah, ini bukan hanya menjadi tugas pemerintah namun merupakan tanggung jawab kita bersama,” tukas Meiddy yang juga Ketua DPC PDI-Perjuangan Kotamobagu ini.
Dengan tema hari kemerdekaan tahun ini yakni, ‘Pulih lebih cepat bangkit lebih kuat’. Mekal berharap kedepan Indonesia umumnya dan Kotamobagu khususnya akan semakin baik. “Pandmi Covid-19 telah berdampak pada ekonomi, sosial, bahkan Politik di negara kita. Insyaallah tuhan yang maha kuasa memudahkan kerja kita semua dalam memulihkan situasi dan kondisi,” tutup Meiddy. (*/adve)