swarakita, MELONGUANE – Di masa keterbukaan informasi serta memasuki era digitalisasi seperti saat ini, masyarakat perlu menyikapi dengan arif dengan adanya putaran informasi yang terus bergulir setiap hari.
Penjabat Bupati Talaud Kepulauan Talaud Dr. Fransiscus Engelbert Manumpil, S.Pi, M.Env,Mgmt menghimbau masyarakat agar selalu bijak dalam menggunakan media sosial.
Himbauan ini bertujuan agar kesadaran masyarakat akan pentingnya etika, serta tanggung jawab dalam berinteraksi di dunia maya selalu ditingkatkan, terutama falam ber-Media Sosial.
Media sosial telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, tetapi penggunaannya harus disertai sikap kritis dan bijaksana.
“Media sosial adalah alat yang sangat kuat, namun kita harus ingat bahwa informasi yang kita bagikan dapat berdampak besar. penting mengverifikasi kebenaran informasi sebelum menyebarkannya,” ujar Manumpil, Selasa, (21/1) pagi tadi.
Penyebaran hoax dan ujaran kebencian di media sosial bisa memicu konflik serta perpecahan di tengah masyarakat.
“Mari gunakan media sosial untuk hal-hal yang positif, berbagi informasi bermanfaat, dan menjaga persatuan bangsa, bukan saling menjatuhkan satu dengan yang lain,” lanjutnya.
Manumpil juga mengingatkan agar masyarakat lebih kritis dalam menerima informasi dan tidak mudah terprovokasi oleh berita yang tidak jelas sumbernya.
“Saya berharap, penggunaan media sosial yang bijak dapat menghadirkan lingkungan masyarakat yang aman dan harmonis tanpa pertikaian serta saling menjatuhkan satu dengan yang lain,”ujar Manumpil.(nal)