Swara.MANADO — Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto mengajak seluruh personel Polri yang ada di Polda Sulut dan jajaran agar terus berbenah ke arah lebih baik untuk meraih kepercayaan publik.
Hal tersebut disampaikannya saat kegiatan Commander Wish Kapolda Sulut, di aula Tribrata Polda Sulut, Rabu 26 Oktober 2022.
“Tanamkan budaya bekerja dengan baik, jauhkan sifat arogansi dan hedonis, tidak melakukan pelanggaran, laksanakan tugas sesuai dengan tupoksinya masing-masing, jika itu dilaksanakan dengan benar, pasti akan berjalan dengan baik. Jadilah polisi yang profesional, polisi yang baik, polisi yang pintar,” kata Irjen Pol Setyo Budiyanto.
Menurut Kapolda, seluruh anggota Polri wajib melaksanakan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) kepolisian dengan baik. “Tupoksi harus betul-betul dilaksanakan dengan baik, yaitu memelihara kamtibmas, menegakan hukum serta melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” tegas Irjen Pol Setyo Budiyanto.
Sebagai contoh katanya, terkait di bidang penegakan hukum. “Penyelesaian perkara harus profesional, masyarakat jangan dibuat bingung, disuruh bolak balik. Ini butuh perhatian dari kita semua, karena sebenarnya masyarakat sangat butuh kepada kita, oleh karena itu kita harus bisa berbenah, harus bisa berubah,” lanjutnya.
Irjen Pol Setyo Budiyanto juga berpesan kepada seluruh personel agar terus mengasah kemampuan dan meningkatkan kinerjanya. “Terus tingkatkan pengetahuan, keterampilan dan rubah perilaku menjadi lebih baik, tidak melakukan pelanggaran sehingga bisa menjadi polisi yang dicintai dan lebih dekat dengan masyarakat,” ucapnya.
Kapolda juga mengingatkan kepada seluruh personel khususnya yang bergerak dalam bidang pelayanan, agar memberikan pelayanan yang prima. “Berikan pelayanan prima. Sikap, perhatian dan tindakan harus baik dan benar, sehinggal muncul kepercayaan masyarakat,” kata Irjen Pol Setyo Budiyanto.
Terkait pemeliharaan kamtibmas, Kapolda ingatkan anggota agar mengedepankan tindakan pencegahan. “Tindakan kepolisian yang paling efektif adalah pencegahan. Terus lakukan prediktif, deteksi, preventif dan preemptif di tengah-tengah masyarakat. Kita ingin menciptakan iklim keamanan dan ketertiban yang kondusif, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktifitasnya secara bebas tapi bertanggung jawab,” ujarnya.
Ia juga berpesan agar terus berkolaborasi dan bekerja sama dengan stake holder dan para tokoh yang ada. “Terus tingkatkan sinergitas, kerja sama dan koordinasi. Libatkan stake holder, para tokoh secara multi door dalam penyelesaian masalah yang terjadi di tengah masyarakat,” kata Irjen Pol Setyo Budiyanto.
Kegiatan Commander Wish Kapolda Sulut ini diikuti oleh Wakapolda Brigjen Pol Johnny Eddizon Isir, para PJU Polda, para Kapolres jajaran dan Pamen Polda. (*/mg6).