swara, JAKARTA – Upaya pembinaan atlet usia dini yang dilakukan Pengprov Persatuan Tenis Indonesia (PELTI) Sulawesi Utara kembali menunjukkan hasil positif. Di bawah kepemimpinan Ketua Umum Pengprov PELTI Sulut, Joseph Stefanus Kopalit, atlet tenis junior Kinara Rey berhasil menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional.
Kinara Rey tercatat sebagai satu-satunya atlet tenis junior asal Sulawesi Utara yang masuk dalam daftar pemain seleksi nasional Kelompok Umur (KU) 14 tahun. Seleksi ini merupakan bagian dari program penjaringan atlet terbaik Indonesia dan hanya diikuti oleh pemain dari sembilan provinsi yang dinilai memiliki kualitas dan prestasi unggulan.
Ketua Umum Pengprov PELTI Sulut, Joseph Stefanus Kopalit, mengaku bangga atas capaian yang diraih atlet binaannya tersebut. Menurutnya, keberhasilan Kinara Rey merupakan buah dari kerja keras atlet, dukungan keluarga, serta pembinaan yang dilakukan secara konsisten oleh organisasi.

“Saya sebagai Ketua PELTI Sulut sangat bangga atas prestasi Kinara Rey di event nasional. Ini tentu tidak lepas dari peran orang tua, yang juga merupakan salah satu pengurus PELTI Minahasa, yang selama ini terus memberikan dukungan penuh terhadap perkembangan dan prestasi Kinara,” ujar Joseph, Senin (—).
Ia menambahkan, Kinara Rey saat ini merupakan salah satu pemain junior terbaik Indonesia yang berhasil menembus seleksi nasional KU 14 tahun, sebuah ajang yang sangat ketat dan terbatas.

“Seleksi ini hanya diikuti oleh sembilan provinsi yang mendapat kesempatan. Ini menjadi bukti bahwa pola pembinaan olahraga, khususnya cabang tenis lapangan di Sulawesi Utara, mulai menunjukkan hasil yang nyata,” jelasnya.
Joseph juga menyampaikan apresiasi terhadap program pembinaan yang dijalankan oleh Pengurus Pusat PELTI di bawah kepemimpinan Ketua Umum PP PELTI, Bapak Haji Noerdin Halid, yang dinilainya memberikan arah jelas bagi masa depan tenis Indonesia.
“Untuk ke depan, khususnya dalam persiapan atlet junior yang akan mewakili Indonesia di kejuaraan internasional, kami sangat bangga dengan program-program dari Ketua Umum PP PELTI, Bapak Haji Noerdin Halid, yang konsisten mendorong pembinaan tenis secara berjenjang dan berkelanjutan,” tambahnya.
Dengan lolosnya Kinara Rey ke seleksi nasional KU 14 tahun, PELTI Sulawesi Utara berharap prestasi ini dapat menjadi pemicu semangat bagi atlet-atlet muda lainnya di daerah, sekaligus memperkuat posisi Sulut sebagai salah satu daerah yang mulai diperhitungkan dalam pembinaan tenis junior nasional. (v@n)
















